Rabu, 15 April 2015

Kembang kol atau Kubis bunga dan 7 Alasan sehat bikin lebih doyan makan kembang kol


 Sekilas Tentang Kembang Kol atau Kubis Bunga

Kubis bunga merupakan tumbuhan yang termasuk dalam kelompok botrytis dari jenis Brassica oleracea (suku Brassicaceae). Sebagai sayuran, tumbuhan ini lazim dikenal sebagai kembang kol yang merupakan terjemahan harafiah dari bahasa Belanda bloemkool.

Kubis bunga berbentuk mirip dengan brokoli. Perbedannya, kubis bunga memiliki kepala bunga yang banyak dan teratur dengan padat. Hanya "kepala" kembang kol yang lazim dimakan (dalam literatur berbahasa Inggris disebut white curd). Pada dasar kepala tersebut terdapat daun-daun hijau yang tebal dan tersusun rapat. Kubis bunga juga mirip dengan kubis romanesco.

Kembang kol merupakan sumber vitamin dan mineral dan lazimnya dimakan dengan dimasak terlebih dahulu, meskipun dapat pula dimakan mentah maupun dijadikan acar.

Menurut Departemen Pertanian Amerika Serikat (USDA), secangkir kembang kol mentah dapat memasok 77% vitamin C dari "Acuan Konsumsi Makanan" (Dietary Reference Intake) bagi orang dewasa. Kembang kol juga merupakan sumber penting protein, tiamin, riboflavin, niasin, kalsium, besi, magnesium, fosfor, dan zink, serta sangat baik sebagai sumber serat makanan, vitamin B6, asam folat, asam pantotenat, dan kalium. Sayur ini mengandung sedikit lemak jenuh, dan sangat sedikit kolesterol (kurang dari 1 g per kg).

Sebagaimana kubis-kubisan yang lain, kembang kol mengandung zat antigizi pula (goiterogen, "pembangkit kembung") sehingga perlu dipertimbangkan pembatasan konsumsinya.
Kubis bunga merupakan tumbuhan semusim dengan daur hidup berlangsung minimal empat bulan dan maksimal setahun, tergantung tipenya, tipe summer/spring atau tipe winter (lihat vernalisasi).


 Manfaat Sehat dari makan kembang kol atau kubis bunga

Merdeka.com - Siapa yang tidak suka dengan sayuran kembang kol atau bunga kol? Sayuran ini selalu enak untuk dikonsumsi entah itu ditumis, dibuat sup, atau bahkan digoreng menjadi semacam tempura sayuran. Walaupun begitu nyatanya masih ada saja yang tidak suka mengonsumsi sayuran kembang kol. Padahal seperti dilansir dari healthmeup.com, inilah manfaat sehat dari makan kembang kol.

Kaya nutrisi
Kembang kol dikemas dengan B-Vitamin seperti tiamin, riboflavin, niasin, asam pantotenat dan asam folat. Kembang kol juga mengandung asam lemak omega-3 dan vitamin K. Kembang kol menawarkan sumber protein yang baik, fosfor, mangan dan kalium.

Tinggi zat antioksidan
Kembang kol sangat tinggi akan zat antioksidan seperti vitamin C, beta-karoten, kaempferol, quercetin, rutin, asam sinamat, dan fitonutrien. Zat antioksidan akan meningkatkan pertahanan sel tubuh dalam melawan radikal bebas.

Menyehatkan otak
Tak hanya menyehatkan tubuh, makan kembang kol ternyata juga mampu menyehatkan otak Anda. Hal ini disebabkan karena kembang kol tinggi akan kolin yang membantu menghambat penurunan memori yang berkaitan dengan usia serta meningkatkan fungsi kognitif bayi.

Mencegah kanker
Kembang kol merupakan sumber sulforaphane - senyawa sulfur yang menghancurkan sel-sel induk kanker, sehingga memperlambat pertumbuhan tumor. Beberapa peneliti percaya bahwa menghancurkan sel-sel induk kanker mungkin memegang peranan penting untuk mengendalikan kanker.

Mengandung zat anti-inflamasi
Indole-3-carbinol atau I3C merupakan senyawa anti-inflamasi yang terdapat di dalam kembang kol. Zat ini mampu mencegah peradangan di dalam tubuh.

Menyehatkan pencernaan
Satu cangkir kembang kol mengandung 3,35 gram serat. Serat berfungsi untuk meningkatkan fungsi sistem pencernaan dan membantu menghilangkan limbah dari dalam tubuh. Selain itu kembang kol mengandung glucoraphin, senyawa yang memiliki efek perlindungan pada lapisan perut sehingga dapat mencegah penyakit seperti kanker usus.

Memperbaiki jaringan tubuh
Kembang kol kaya antioksidan vitamin C, yang sangat penting untuk pertumbuhan dan perbaikan jaringan tubuh. Vitamin C diperlukan untuk pembentukan kolagen protein yang digunakan untuk membuat kulit, jaringan parut, tendon, dan ligamen.

Itulah serangkaian manfaat sehat yang bisa Anda dapatkan dengan makan kembang kol. Jadi, tidak ada alasan untuk tidak mengonsumsi kembang kol bukan?

okee.. semoga bermanfaat yaa :)


Sumber : 
http://id.wikipedia.org/wiki/Kubis_bunga
http://www.merdeka.com/sehat/7-alasan-sehat-ini-bikin-lebih-doyan-makan-kembang-kol.html

1 komentar:

  1. Ayo Pasang Taruhanmu Sekarang di ItuBolaAgen Judi Bola & Casino Online Terpercaya dan Terbaik

    di Indonesia.
    Minimal Deposit Rp. 25.000,- Dan untuk minimal Withdraw Rp. 50.000,-
    Proses Deposit & Withdraw Yang Tercepat.

    => Bonus Cashback 5% (dibagikan setiap Hari Senin)
    => Customer Service 24 Jam Nonsto
    => Support Deposit Via Aplikasi OVO,PULSA,GOPAY

    Link Alternatif
    ituBola Online

    Agen Taruhan Judi Teraman, Situs Taruhan Judi Teraman, Agen Judi Bola, Agen Judi Bola Online,

    Agen, Bola Online, Agen Sportsbook

    BalasHapus

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com